
Bentan.id – Seorang pekerja asing asal Cina tewas di PT. Bintan Alumina Indonesia, Kawasan industri Galang Batang, Bintan, Kamis (24/9/2020). Korban tewas dilokasi usai tertimpa roller crane.
Korban tewas berinisial DY (38). Kapolsek Gunung Kijang AKP Monang Silalahi mengatakan insiden terjadi pada pukul 16.00 WIB korban tewas dengan posisi tubuh terjepit Roller Crane saat bekerja.
Menurutnya, DY memang ditugaskan untuk memegang crane, guna memindahkan barang, namun secara tiba-tiba tiang sling Crane yang ia gunakan putus dan tumbang serta menimpa koban.
“Korban sempat di bawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Kijang, untuk menjalani perawatan, namun nyawa korban tidak dapat di selamatkan,” ungkap AKP Monang.
Lanjut Monang, dari hasil visum pihak Rumah Sakit, korban mengalami pendarahan yang sangat hebat, dan tulang rusuk kiri dan kanan korban mengalami patah serta kaki korban mengalami patah tulang.
“Saat ini korban jenazah korban masih berada di Rumah Sakit Umum Daerah, Kijang, Bintan, hingga saat ini pihak Rumah Sakit masing menunggu Keluarga korban yang akan datang dari Cina, sementara saat ino korban di urus oleh salah satu keluarganya yang berada di Bintan, tutur Monang.
Reporter: Jpl
Editor: Brp