Persita Tangerang Amankan Tiga Poin di Kandang, Kalahkan Persik Kediri 1-0

Persita Tangerang Amankan Tiga Poin di Kandang, Kalahkan Persik Kediri 1-0
Persita Tangerang Amankan Tiga Poin di Kandang, Kalahkan Persik Kediri 1-0. F. Persita Tangerang.

Bentan.co.id – Persita Tangerang meraih kemenangan tipis 1-0 atas Persik Kediri dalam lanjutan Liga 1. Gol tunggal Ryuji Utomo menjadi penentu kemenangan Pendekar Cisadane.

Laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (7/2/2025) sore WIB, diawali dengan tekanan dari tim tamu. Persik nyaris mencetak gol di menit kedua melalui tembakan Riyatno Abiyoso, namun upayanya masih belum menemui sasaran.

Persita merespons dengan serangan cepat. Pada menit ke-10, Irsyad Maulana melepaskan tembakan keras, tetapi kiper Persik berhasil menepis bola.

Gol yang dinanti akhirnya datang di menit ke-12. Ryuji Utomo mencetak gol lewat sundulan akurat setelah menerima umpan dari sepak pojok. Skor 1-0 untuk Persita.

Persik mencoba bangkit dan meningkatkan intensitas serangan demi mencari gol penyeimbang. Beberapa peluang tercipta, tetapi penyelesaian akhir yang kurang maksimal membuat mereka gagal mencetak gol.

Memasuki babak kedua, pertandingan berjalan lebih terbuka dengan kedua tim saling menekan. Meski demikian, penyelesaian akhir yang kurang efektif membuat tidak ada gol tambahan tercipta hingga peluit panjang dibunyikan.

Kemenangan ini menjadi hasil positif bagi Persita untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen Liga 1.(*/Ink)

Editor: Don

Dapatkan berita terkini dan terpercaya. Jangan ketinggalan like, follow, dan aktifkan notifikasimu sekarang: Fanspage Bentan.co.id

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *