Bentan.co.id – Liverpool mengalami kejutan besar setelah kalah 0-1 dari Nottingham Forest di Anfield pada Sabtu (14/09/2024).
Kekalahan ini menjadi yang pertama bagi The Reds dari Forest di kandang mereka dalam kurun waktu 55 tahun, sekaligus memutus tren positifl yang meraih tiga kemenangan beruntun di awal musim.
Gol tunggal Nottingham Forest dicetak oleh Callum Hudson-Odoi di babak kedua, memastikan kemenangan bersejarah bagi tim tamu.
Pelatih Arne Slot, mengakui bahwa timnya tampil di bawah standar dan gagal memanfaatkan berbagai peluang yang tercipta.
“Kami kehilangan bola berkali-kali dalam situasi-situasi yang seharusnya sederhana. Ini adalah kemunduran besar,” ungkap Slot.
Ia juga menyoroti banyaknya kesalahan individu yang membuat The Reds kesulitan menembus pertahanan rapat Nottingham Forest, meskipun mendominasi penguasaan bola dan menciptakan sejumlah peluang emas.
Di sisi lain, Callum Hudson-Odoi merasa sangat puas dengan hasil tersebut. Pemain asal Inggris itu menyatakan bahwa semangat juang tinggi serta kerja sama tim yang solid menjadi kunci keberhasilan Nottingham Forest dalam meraih kemenangan.
Kekalahan ini menjadi peringatan bagi Liverpool, yang harus segera melakukan evaluasi jelang pertandingan penting melawan AC Milan di Liga Champions.(*/Yto)
Editor: Don