Bentan.co.id – Pertandingan lanjutan Liga Inggris pada Minggu (25/1) akan mempertemukan Arsenal dan Manchester United dalam laga bertajuk big match. Berikut informasi jadwal dan siaran langsung Arsenal vs Manchester United.
Arsenal akan menjamu Manchester United di Stadion Emirates, London. Pertandingan dijadwalkan berlangsung mulai pukul 23.30 WIB.
Menjelang laga ini, Arsenal berada di puncak klasemen sementara Premier League dengan koleksi 40 poin.
Baca juga: Real Madrid Naik ke Puncak Klasemen Usai Kalahkan Villarreal
Tim asuhan Mikel Arteta unggul tujuh poin atas pesaing terdekatnya, Manchester City dan Aston Villa.
Arsenal datang dengan modal positif usai meraih kemenangan 3-1 atas Inter Milan pada ajang Liga Champions.
Hasil tersebut memastikan langkah The Gunners ke babak 16 besar. Namun, The Gunners sebelumnya gagal meraih kemenangan di Liga Inggris setelah ditahan imbang Nottingham Forest.
Di sisi lain, United sedang dalam kepercayaan diri tinggi setelah menaklukkan Manchester City dengan skor 2-0 pada laga derbi di Old Trafford.
Baca juga: Liverpool Tersungkur di Vitality, Bournemouth Menang Tipis
Kemenangan tersebut menjadi hasil penting bagi Setan Merah di bawah arahan pelatih sementara Michael Carrick.
Laga ini diprediksi berlangsung ketat mengingat kedua tim sama-sama membawa modal berbeda.
The Gunners berusaha mempertahankan posisi puncak klasemen, sementara Manchester United berupaya melanjutkan tren positif.
Big match akan disiarkan secara langsung melalui SCTV dan Champions TV 5, serta dapat disaksikan melalui layanan live streaming Vidio.
Baca juga: Manchester City Hentikan Tren Buruk Usai Menang atas Wolves
Jadwal Siaran Langsung Arsenal vs Manchester United:
Minggu, 25 Januari 2026
23.30 WIB – Arsenal vs Manchester United – SCTV, Champions TV 5, Vidio.(*)
Editor: Don






