MTQH XIV Bintan Resmi Dibuka, 278 Peserta Berlaga di 22 Cabang Perlombaan

MTQH XIV Bintan Resmi Dibuka, 278 Peserta Berlaga di 22 Cabang Perlombaan
Musabaqah Tilawatil Qur'an dan Hadits (MTQH) Ke-XIV tingkat Kabupaten Bintan resmi dibuka oleh Bupati Bintan, Roby Kurniawan, pada Senin (14/4/2025) malam. F. Diskominfo Bintan.

Bentan.co.id – Musabaqah Tilawatil Qur’an dan Hadits (MTQH) Ke-XIV tingkat Kabupaten Bintan resmi dibuka oleh Bupati Bintan, Roby Kurniawan, pada Senin (14/4/2025) malam.

Acara berlangsung meriah di Arena Astaka Utama Gedung Nasional Tanjung Uban, Kecamatan Bintan Utara, disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Bintan, jajaran Forkopimda, OPD, dan ratusan masyarakat yang antusias hadir.

Astaka Utama tampil memukau dengan sentuhan nuansa Islami bergaya modern, menjadi pusat perhatian dalam perhelatan akbar tahunan tersebut.

MTQH tahun ini diikuti oleh sepuluh kafilah dari seluruh kecamatan di Bintan. Sebanyak 278 peserta putra dan putri akan bersaing dalam 22 cabang perlombaan, termasuk cabang Lembaga Seni Qasidah Indonesia (Lasqi), yang berlangsung hingga 18 April mendatang.

Bupati Roby menegaskan bahwa MTQH bukan sekadar ajang kompetisi, melainkan juga sarana untuk memperkuat nilai-nilai keagamaan dan persatuan.

“MTQH ini akan menjaring putra-putri terbaik Bintan dalam bidang Al-Qur’an dan Hadits. Tapi lebih dari itu, kami ingin kegiatan ini menjadi cermin pengamalan nilai-nilai luhur dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Roby sebelum secara simbolis membuka acara dengan pemukulan tambur.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam menyukseskan acara tersebut serta memberikan semangat kepada para peserta.

“Apa pun hasilnya, kalian adalah putra-putri terbaik dan kebanggaan Kabupaten Bintan,” tegasnya.

Para juara dari tiap kategori nantinya akan mengikuti pelatihan intensif (Training Centre) selama satu pekan.

Pelatihan ini sebagai persiapan untuk mewakili Kabupaten Bintan dalam ajang MTQH tingkat Provinsi Kepulauan Riau yang dijadwalkan digelar di Kabupaten Lingga pada pertengahan Mei 2025.(*)

Editor: Don

Dapatkan berita terkini dan terpercaya. Jangan ketinggalan like, follow, dan aktifkan notifikasimu sekarang: Fanspage Bentan.co.id

Pos terkait