Bentan.co.id – Tiga musisi papan atas akan tampil untuk memeriahkan Festival Kopi Merdeka 2023, yang digelar di Kota Tanjungpinang.
Ketiga musisi papan atas tersebut diantaranya, Fira Cantika dan dua musisi asal Tanjungpinang, yakni Irang Perdana Arkad dan Teguh Diswanto.
Irang dan Teguh, akan tampil pada Sabtu (26/8/2023) malam ini. Mereka berdua akan membawakan dua buah lagu, sebagai salah satu bentuk penghormatan sebagai musisi asal Tanjungpinang.
“Saya berkolaborasi dengan teguh. Kami bawa dua lagu, dengan aransemen yang terbaru, yaitu aransemen musisi Tanjungpinang dan hits,” kata Irang saat Konferensi Pers.
Irang sendiri mengaku, sangat bangga bisa pulang ke kampung halamannya, dan ikut andil untuk memeriahkan Festival Kopi Merdeka ini.
Sementara Fira Cantika, artis asal Malang Jawa Timur ini akan tampil pada Minggu (27/8/2023) besok, pukul 20.00 WIB. Fira Cantika, akan membawa 7 lagunya, saat malam penutupan Festival Kopi Merdeka.
“Tiga diantara lagu yang saya bawakan, ialah Rungkad dan sandiwara cinta, Nemen hingga lagu jawa yang terpopuler saat ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Inisiator Festival Kopi Merdeka, Joko Yuhono mengatakan ia telah hadir di festival ini untuk yang kedua kalinya. Menurutnya, Festival Kopi Merdeka tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya.
Bagi joko, tahun ini sangat meriah dan lebih terkonsep. Sebab, Festival Kopi Merdeka tahun lalu, bertujuan untuk membuktikan bahwa Tanjungpinang telah bebas dari covid-19.
“Namun yang kedua ini, sasaran bukan itu lagi. Tapi meningkatkan jumlah pariwisata yang berkunjung ke Tanjungpinang. Apalagi, daerah ini sangat strategis, yang berhadapan dengan dua negara,” kata Joko.
Selain itu, kata Joko festival ini juga meningkatkan pendapatan UMKM Tanjungpinang. Jadi, kegiatan ini dapat menjadikan UMKM setempat lebih baik lagi.
Bahkan, festival ini merupakan tempat peluang bagi warga yang memiliki kemampuan bermusik, hingga fashion. Sehingga, menurutnya Festival Kopi Merdeka ini merupakan wadah untuk menunjukkan kemampuan.
“Apalagi ini merupakan kolaborasi antara Pemko Tanjungpinang dan Pemprov Kepri. Ini jarang saya lihat, ada dua pemerintahan yang saling berkolaborasi,” ungkapnya. (Yto)