Timnas Sepak Bola Putra Olimpiade 2024: Guinea Lengkapi Daftar, Messi dan Mbappe Diprediksi Tampil

Timnas Sepak Bola Putra Olimpiade 2024: Guinea Lengkapi Daftar, Messi dan Mbappe Diprediksi Tampil
Timnas Sepak Bola Putra Olimpiade 2024: Guinea Lengkapi Daftar, Messi dan Mbappe Diprediksi Tampil. F. X/Paris2024.
Timnas Sepak Bola Putra Olimpiade 2024: Guinea Lengkapi Daftar, Messi dan Mbappe Diprediksi Tampil
Timnas Sepak Bola Putra Olimpiade 2024: Guinea Lengkapi Daftar, Messi dan Mbappe Diprediksi Tampil. F. X/Paris2024.

Bentan.co.id – Guinea menjadi tim terakhir yang memastikan tiket ke Olimpiade Paris 2024 cabang sepak bola putra setelah mengalahkan Timnas Indonesia U-23 di laga playoff dramatis di Clairefontaine, Prancis, Kamis (9/5/2024).

Gol penalti kontroversial Ilaix Moriba di menit ke-29 membawa Guinea menang tipis 1-0 atas Indonesia.

Kemenangan ini mengantarkan Guinea ke Grup A Olimpiade 2024, dimana mereka akan bersaing dengan tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru.

Di grup lain, Argentina, Maroko, Irak, dan Ukraina menghuni Grup B, sementara Spanyol, Uzbekistan, Mesir, dan Republik Dominika berada di Grup C.

Juara Piala Asia U-23 2024, Jepang, tergabung di Grup D bersama Israel, Paraguay, dan Mali.

Pertandingan sepak bola Olimpiade 2024 akan digelar mulai 24 Juli hingga 9 Agustus 2024, dengan final dihelat di Parc des Princes, Paris, pada 9 Agustus.

Turnamen ini diprediksi akan menjadi ajang penuh bintang, dengan regulasi yang memperbolehkan setiap tim membawa tiga pemain senior.

Pelatih Argentina U-23, Javier Mascherano, dikabarkan telah mengundang megabintang Lionel Messi untuk memperkuat timnya di Paris 2024.

Di sisi lain, Kylian Mbappe, penyerang muda sensasional Prancis, juga diprediksi akan tampil di Olimpiade kali ini.(*/Ink)

Editor: Don

banner 728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *