Wapres Maruf Amin Resmikan KURMA 2024 di Tanjungpinang

Wapres Ma’ruf Amin Resmikan KURMA 2024 di Tanjungpinang
Wapres Ma’ruf Amin Resmikan KURMA 2024 di Tanjungpinang. Foto: Pemprov Kepri.
Wapres Ma’ruf Amin Resmikan KURMA 2024 di Tanjungpinang
Wapres Ma’ruf Amin Resmikan KURMA 2024 di Tanjungpinang. Foto: Pemprov Kepri.

Bentan.co.id – Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin didampingi meresmikan pembukaan acara Kepulauan Riau Ramadan Fair 2024 (KURMA 2024) di Pelataran Tugu Sirih, Tanjungpinang, Jumat (15/03/2024).

Acara yang dikemas begitu meriah ini tidak hanya menarik perhatian Wapres Ma’ruf Amin, tetapi juga dihadiri oleh tokoh-tokoh penting seperti Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad dan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kepulauan Riau, Suryono.

Dalam momen puncak pembukaan, Wapres Ma’ruf Amin dengan semangat memotong pita, menandai dimulainya KURMA 2024.

Tidak hanya sebagai acara seremonial, KURMA 2024 juga menjadi ajang pameran dan layanan untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang dipadati booth-booth inovatif.
Mulai dari sertifikasi halal, ziswaf korner, BPOM, NIB dan PIRT, klinik kemasan, Sistem informasi industri nasional, HAKI, hingga lembaga keuangan syariah, semua tersaji lengkap di sini.

Wapres Ma’ruf Amin, dalam komentarnya, memberikan apresiasi kepada Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Kepri dan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Kepulauan Riau yang menginisiasi KURMA 2024 dan Seminar Internasional Produk Halal Go Global, mengikuti arahan Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS).

“Kegiatan ini tidak hanya mengangkat posisi Indonesia di kancah internasional, tetapi juga menjadi tonggak penting dalam industri halal dan pariwisata halal, yang kini telah menduduki peringkat teratas,” ungkap Wapres.

Harapannya, keberhasilan KURMA 2024 dapat menginspirasi daerah lain untuk mengadopsi langkah serupa seperti yang dilakukan oleh Kepulauan Riau.

Acara yang berlangsung selama 10 hari hingga tanggal 24 Maret ini diharapkan dapat menjadi katalisator bagi pertumbuhan ekonomi dan keuangan syariah di Kepulauan Riau.

Selain menjadi wadah bagi pelaku usaha dan komunitas, KURMA 2024 juga menjadi ajang kolaborasi untuk memperkuat ekosistem syariah yang berkelanjutan.

KDEKS Kepulauan Riau telah menyusun rangkaian acara yang menarik dan beragam, mulai dari kompetisi-kompetisi menarik seperti pondok pesantren unggulan, lembaga ziswaf terbaik, hingga perlombaan kreatif seperti lomba fashion design dan kompetisi halal chef.

Selain itu, acara ini juga akan menampilkan seminar, sertifikasi nazhir wakaf, gerakan wakaf, pameran produk UMKM halal, business matching untuk ekspor, gerakan pangan murah, dan Bazaar Ramadhan.

Semua kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat ekosistem ekonomi dan keuangan syariah di Kepulauan Riau, sejalan dengan visi KDEKS untuk meningkatkan industri halal, lembaga keuangan syariah, keuangan sosial syariah, bisnis syariah digital, hingga infrastruktur yang mendukung serta kolaborasi dengan berbagai pemangku kepentingan.(*/Yto)

Editor: Brp

Dapatkan berita terkini dan terpercaya. Jangan ketinggalan like, follow, dan aktifkan notifikasimu sekarang: Fanspage Bentan.co.id

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *