Polresta Tanjungpinang Atensi Balap Liar dan Penjualan Mikol Selama Ramadhan 2023

Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu.
Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu. f. Bentan.
Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu.
Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu. f. Bentan.

Bentan.co.id – Menjelang masuknya bulan suci Ramadhan tahun 2023, Polresta Tanjungpinang akan menggelar sidak tempat-tempat penjualan minum beralkohol (Mikol) di Tanjungpinang.

Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu mengatakan, untuk menggelar sidak tersebut Polresta Tanjungpinang akan bekerjasama dengan stakeholder terkait, seperti Disperindag Tanjungpinang.

“Kita akan lakukan sidak, untuk menertibkan peredaran mikol tanpa izin,” kata Kombes Pol Heribertus, Rabu (15/3/2023).

Hal itu dilakukan, sebut Kombes Heribertus agar Tanjungpinang tetap kondusif, aman disaat menghadapi bulan suci Ramadhan 2023.

Selain itu, lanjut Kombes Heribertus, Polresta Tanjungpinang juga akan melakukan penertiban terhadap aksi balap liar di bulan suci Ramadhan.mat

Personel Polresta Tanjungpinang tentunya akan terus melakukan patroli di kawasan jembatan Dompak. Dimana, kawasan tersebut kerap kali dijadikan lokasi minum-minuman keras.

“Kalau minggu pagi, itu botol miras banyak disana. Maka selain balap liar itu juga kita tertibkan. Itu prioritas dan atensi kita,” setiap malam minggu kita lakukan patroli,” ungkap dia.

(Yto/Brp)
banner 728x90

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *