Bentan.co.id – Pemko Tanjungpinang mengapresiasi Dewan Pengurus Daerah (DPD) Perkumpulan Anak Tempatan (Perpat) Tanjungpinang yang berhasil meramaikan kawasan ganet dengan menggelar bazar Ramadhan di Jalan Bandara.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kota Tanjungpinang, Riany, mengatakan bazar Ramadhan itu diadakan oleh Perpat Tanjungpinang bekerjasama dengan para pemuda di Tanjungpinang Timur.
“Bazar ini diikuti sekitar 70 stand UMKM, mereka cukup membayar Rp 1 juta untuk satu bulan pelaksanaan bazar,” kata Riany, Jum’at (15/3).
Sebelumnya para UMKM itu sebenarnya sudah berjualan setiap Sabtu dan Minggu. Pelaku usaha sudah difasilitasi listrik dan tenda bazar. “Jadi selama bulan Ramadhan mereka full-kan berjualan setiap hari,” sebutnya.
Setelah ditinjau, lanjut Riany pedagang yang berjualan di bazar itu banyak juga yang berasal dari UMKM binaan Disdagin Kota Tanjungpinang.
“Beberapa UMKM dari kita, ada juga binaan Disnaker,” terangnya.
Riany menilai, bazar itu sudah berjalan bagus dan dikelola dengan baik oleh panitia pelaksana. Tempat kegiatan juga bersih dan tertata tapi.
“Termasuk area parkirnya diatur dengan baik sehingga tidak menimbulkan kemacetan di sekitar bazar,” ungkap Riany.
Dengan ramainya masyarakat yang berkunjung, Riany menambahkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar. Ia berpesan kepada pedagang juga tetap memperhatikan kualitas dan harga makanan.
“Perhatikan juga harganya, sekarang masyarakat sudah cerdas, kalau terlalu mahal nanti orang malas beli,” sebutnya.
Salah seorang pedagang makanan khas minang, Wati, menyebut sudah berjualan selama dua tahun di lokasi itu. Menurutnya animo masyarakat yang berbelanja sangat bagus dan selalu ramai.
“Alhamdulillah masyarakat yang datang ke sini selalu ramai, pendapatan kita alhamdulillah juga meningkat. Lumayan bisa nabung untuk lebaran,” tuturnya. (Yto)